Senin, 30 November 2009

CARA MEMPEROLEH DAN MENERAPKAN TEMPLATE PADA BLOG

CARA MEMPEROLEHTEMPLATE
Banyak perusahaan atau individu penyedia template gratisan yang menyediakan dan menampilkan template –template di website mereka. Berikut ini merupakan beberapa daftar template untuk pengguna mesin blog Blogspot / Blogger.
1. Finalsense.com
2. Blogsgonewild.net
3. Blogskins.com
4. Myfreetemplatehome.com
5. Freeskins.blogspot.com

Berikut ini merupakan cara – cara untuk mendownload template dari Blogsgonewild.net :
1. Bukalah halaman utama Blogsgonewild.net lalu klik tulisan Free Blogger Skins di bagian kiri.
2. Anda akan dibawa ke halaman http://freeskins.blogspot.com . Di halaman tersebut terdapat beberapa gambar yang menunjukkan preview dari gambar – gambar skin.
3. klik pada salah satu gambar tersebut untuk melihat tampilan preview dari skin dalam ukuran yang lebih besar.
4. Klik pada tulisan Click to download the code dibagian bawah gambar preview untuk skin tersebut
5. File yang didownload adalah file plain text yang berisi kode XML untuk di download. Sebaiknya anda mendownload lebih dari satu skin sehingga jika salah satu skin tidak cocok anda bisa langsung menggunakan skin satunya.
6. buka file yang telah anda download tadi hingga muncul kode – kode XML yang akan di copy paste pada blog anda nanti.

CARA MENERAPKAN DAN MEMASANG TEMPLATE PADA BLOG
Berikut ini merupakan langkah – langkah bagaimana memasang template tersebut pada blog anda :
1. Login ke akun Blogger anda
2. Klik tulisan Layout di bagian panel control
3. Klik pada tulisan Edit HTML dan lihatlah kotak Edit Template. Kotak tersebut merupakan tempat yang akan digunakan untuk menyalin kode XML yang sudah di download sebelumnya
4. Buka file text yang berisi kode XML dari skin yang telah anda download tadi, lalu di copy semua kode XML nya dan di paste pada kotak Edit Template tersebut
5. Klik Simpan Template
6. Klik Konfirmasi dan Simpan
7. Setelah penyimpanan sukses muncul tulisan Perubahan Anda telah disimpan, Lihat Blog. Klik pada tulisan Lihat Blog tersebut untuk melihat hasil perubahan skin diblog anda tersebut.
8. Akan muncul jendela browser baru yang memperlihatkan bagaimana tampilan skin baru yang telah dibuat.
9. Silahkan logout untuk mengakhiri proses ini.
SELAMAT MENCOBA YACH………

TEGAR

_TEGAR_

Disaat bimbang merajai benakku
Disaat pertengkaran menguasai diriku dan dirinya
Disaat perpisahan diambang kehancuran
Aku masihlah aku…!!!
Yang tetap berdiri melawan emosi

Saat cinta lepas dari tanggung jawabnya
Saat keputusasaan menguasai segalanya
Saat perpisahan itu memanglah terjadi
Namun, aku masihlah aku…!!!
Yang tetap berdiri menahan pedih dan tangis

Disaat ku kini sendiri
Disaat perjuangan hidup ku tempuh sendiri
Disaat semua mulai menyiksaku
Tetapi, aku masihlah aku…!!!
Yang tetap berdiri dan berjuang
Merubah kenyataan yang pahit

HARAP

_HARAP_

Disetitik khilafku
Yang membawaku pada puncak amarahku
Ada sebuah luka yang baru saja ku torehkan
Dihatimu …

Disekejap keangkuhanku
Yang meleburkanku dalam emosi
Dan menggunakan semua akal sehatku
Telah menuntunku pada setetes kesalahan

Dikerdilnya jiwaku…
Disekepal penyesalanku…
Ada harap yang tak pernah usai
Dirangkaikan …

Semoga dirimu mau memaafkan
Semua dosa yang pernah ku lakukan
Semua luka yang pernah ku torehkan
Disetitik sombongku…

INGIN AKU MENGERTI

_INGIN AKU MENGERTI_

Terkadang… kenyataan membut kita berlari
Untuk satu kebenaran
Jangan pernah percaya
Pada kata – kata …
Pada pandangan mata …
Dan pada senyuman yang menawan…
Semua itu palsu,, semua itu topeng

Duniamu ada di cakrawala
Diantara mendung,, diantara awan
Penuh dengan pelangi
Maka itulah yang terindah

Dan tetaplah kamu disana
Itu duniamu,, itu milikmu
yang akan membantumu
Yang akan membuatmu bahagia
Bukankah mereka hanya bisa tertawa…???
Melihatmu terluka…
Bukankah mereka takkan bisa mngerti…???
Bagaimana malam menyelimutimu…

SAAT SENDIRIKU

_SAAT SENDIRIKU_

Bisik dunia bercerita padaku
Hidupku akan tertelan katanya
Mereka akan tinggalkan aku
Sendiri … disana …sa

Tuhan,,
Mengapa kau ciptakan layu dalam mekar..???
Mengapa kau hadirkan tandus dalam subur..???
Gelap hatiku tiada tercermin
Inikah hati…???

Luka sayat tertoreh nadi
Henti … Mati … Hilang …

Sejatiku ialah secarik kertas
Kertas … tertumpah jalan hidup
Berliku … panjang … tanpa usai …
Hingga…
Mata dan hatiku tertutup
Mulut , tangan, dan kaki ku terkunci
Sendiri … tanpa mereka
Apa bisa…???

Cabang - Cabang Biologi

Cabang - Cabang Biologi adalah sebagai berikut :

1) Anatomi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari bentuk dan susunan organ-organ tubuh suatu organisme.
2) Anatesi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari semua segi yang berhubungan dengan operasi atau pembedahan.
3) Bakteriologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari bakteri dan seluk beluknya.
4) Botani adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang tumbuhan dan seluk beluknya.
5) Bryologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang lumut dan seluk beluknya.
6) Dendrologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang pohon dan tanaman berkayu.
7) Ekologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya (interaksi factor abiotik dengan factor biotic).
8) Embriologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari perkembangan embrio, mulai dari zigot sampai menjadi dewasa.
9) Emtomologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang insekta.
10) Entomologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari semua segi kehidupan serangga.
11) Evolusi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari proses perubahan struktur tubuh pada makhluk hidup secara perlahan – lahan dalam waktu yang cukup lama, sehingga terbentuk spesies baru.
12) Fikologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang alga dan seluk beluknya.
13) Fisiologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari fungsi alat-alat tubuh organisme.
14) Genetika adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari pola pewarisan atau cara-cara penurunan sifat menurun pada makhluk hidup.
15) Herpetologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang hewan reptil dan amphibi.
16) Higiene adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang kesehatan.
17) Histologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari jaringan.
18) Iktiologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang ikan.
19) Nematologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang nematoda dan seluk beluknya.
20) Malakologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang hewan molusca dan seluk beluknya.
21) Mamologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari hewan menyusui dan seluk beluknya.
22) Mikrobiologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari organisme yang berukuran mikroskopis (mikroorganisme)
23) Mikologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari jamur dan seluk beluknya.
24) Morfologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari bentuk dan struktur luar suatu organisme.
25) Ornitologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang burung dan unggas
26) Paleobotani adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang tumbuhan di masa lampau.
27) Paleontologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari kehidupan hewan atau tumbuhan pada masa zaman lampau yang telah menjadi fosil.
28) Patologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari penyakit dan pengaruhnya terhadap organisme.
29) Parasitologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari organisme – organisme yang dapat menimbulkan penyakit.
30) Phylogeni adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari perkembangan makhluk hidup dari bentuk tidak sempurna samapai sempurna.
31) Protozoologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang protozoa dan seluk beluknya.
32) Pteridologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang pakis dan seluk beluknya.
33) Sitologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang struktur dan fungsi sel tubuh makhluk hidup.
34) Taksonomi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari pengelompokan makhluk hidup.
35) Terratologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari kelainan atau cacat embrio dalam masa kandungan.
36) Virologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang virus dan seluk beluknya.
37) Zoologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang hewan dan seluk beluknya.

Linux

SEJARAH SINGKAT

LINUX pada awalnya dibuat oleh seorang mahasiswa Finlandia yang bernama Linus Torvalds. Dulunya Linux merupakan proyek hobi yang diinspirasikan dari Minix, yaitu sistem UNIX kecil yang dikembangkan oleh Andrew Tanenbaum. Linux versi 0.01 dikerjakan sekitar bulan Agustus 1991. kemudian pada tanggal 5 oktober 1991, Linux mengumumkan versi resmi Linux, yaitu versi 0.02 yang hanya dapat menjalankan shell bash (GNU Bourne Again Shell) dan GCC (GNU C Compiler). Akhir tahun 1991, tepatnya pada bulan November, Linux versi 0.10 mulai dipublikasikan.
Masih dalam tahun yang sama pada bulan Desember, Linux versi 0.11 juga dipublikasikan oleh Linus Torvalds, sekaligus melepaskan source code Linux secara gratis ke internet, yang pada akhirnya dengan bantuan para programmer mulai dikembangkan menggunakan media internet. Source code kernel Linux tidak menggunakan source kode dari UNIX keluaran AT&T ataupun sistem operasi yang lainnya. Kebanyakan software yang digunakan pada Linux yang dibuat oleh Free Software Foundation (FSF) menyediakan berbagai ragam software berkualitas tinggi yang bisa diperoleh secara gratis.
Saat ini Linux adalah sistem UBIX yang sangat lengkap, bisa digunakan untuk jaringan, pengembangan software dan bahkan untuk pekerjaan sehari-hari. Linux sekarang merupakan alternatif sistem operasi yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan sistem operasi komersial (misalnya Windows 9.x/NT/2000/ME). Linux mempunyai perkembangan yang sangat cepat. Hal ini dapat dimungkinkan karena Linux dikembangkan oleh beragam kelompok orang. Keragaman ini termasuk tingkat pengetahuan, pengalaman serta geografis. Agar kelompok ini dapat berkomunikasi dengan cepat dan efisien, internet menjadi pilihan yang sangat tepat. Karena kernel Linux dikembangkan dengan usaha yang independent, banyak aplikasi yang tersedia, sebagai contoh, C Compiler menggunakan GCC dari Free Software Foundation GNU’s Project. Compiler ini banyak digunakan pada lingkungan Hewlett-Packard dan Sun. Sekarnga ini, banyak aplikasi Linux yang dapat digunakan untuk keperluan kantor seperti untuk spreadsheet, word processor, database dan program editor grafis yang memilki fungsi dan tampilan seperti Microsoft Office, yaitu Star Office. Selain itu, juga sudah tersedia versi Corel untuk Linux dan aplikasi seperti Matlab yang pada Linux dikenal sebagai Scilab. Linux bisa didapatkan dalam berbagai distribusi (sering disebut distro). Distro adalah bundel dari kernel Linux, beserta sistem dasar linux, program instalasi, tools basic, dan program-program lain yang bermanfaat sesuai dengan tujuan pembuatan distro.
Sekarang ini Linux telah digunakan diberbagai domain, dari sistem benam sampai superkomputer, dan telah mempunyai posisi yang aman dalam instalasi server web dengan aplikasi LAMP-nya yang populer. Pengembangan kernel Linux masih dilanjutkan oleh Torvalds, sementara Stallman mengepalai Yayasan Perangkat Lunak Bebas yang mendukung pengembangan komponen GNU. Selain itu, banyak individu dan perusahaan yang mengembangkan komponen non-GNU. Komunitas Linux menggabungkan dan mendistribusikan kernel, komponen GNU dan non-GNU dengan perangkat lunak manajemen paket dalam bentuk distribusi Linux.

KEISTIMEWAAN DAN KELEMAHAN
I. KEISTIMEWAAN

Kelebihan yang paling dirasakan adalah sistem lisensi Linux yang memberikan kebebasan bagi para pengguna untuk memodifikasi Linux. Selain itu yang paling menarik dari Linux adalah harga software yang relatif gratis dan mudah diperoleh. Dua hal tersebut yang membedakan Linux dengan sistem operasi komersial lainnya, disamping harga lisensi yang mahal, dan juga sistem lisesnsi yang membatasi pengguna hanya pada menggunakan perangkat lunaknya saja. Beberapa keuntungan menggunakan Linux adalah :
1.Multitasking
Dapat menjalankan perintah secara bersamaan dan akses perangkat keras secara bersamaan

2. MultiUser
Dapat menggunakan sistem secara bersamaan dan berbagi sumber (disk, printer, dan sebagainya).

3.MultiConsole

4.Virtual memory
Linux dapat memanfaatkan ruang pada harddisk untuk digunakan sebagai memori maya, yaitu program yang tidak aktif di RAM akan disimpan pada harddisk secara terus menerus akan mengalokasikan setiap program yang tidak aktif di RAM dan ditempatkan pada harddisk yang tidak aktif.

5.Networking
Linux menggunakan protokol TCP/IP termasuk Network File System (NFS), Network Information Service (NIS), Session Message Block (SMB), dan lain sebaganya.

6.X Window Sistem

unix

SEJARAH SINGKAT

UNIX merupakan salah satu system operasi yang mengawali lahirnya Linux ke dunia ini. UNIX merupakan salah satu sistem operasi yang ada saat ini. Adapun UNIX merupakan salah satu sistem operasi populer selain keluarga raksasa Microsoft (mulai dai DOS, MS 9X, sampai Vista), Novell, OS/2, BeOS, MacOS, dan lainnya.
Sejarah kemunculan UNIX dimulai pada tahun 1965 ketika para ahli dari Bell Labs, sebuah laboratorium milik AT&T, bekerja sama dengan MIT dan General Electric membuat sistem operasi bernama Multics. Multics ini awalnya didesain dengan harapan akan menciptakan beberapa keunggulan, seperti Multiuser, multiprosesor, dan multilevelfile system. Namun pada tahun 1969, AT&T akhirnya menghentikan proyek pembuatan Multics karena sistem operasi Multics ini sudah tidak memenuhi tujuan semula. Dengan kata lain, proyek ini mengalami hambatan karena dalam kenyataannya Multics banyak terdapat bugs dan sulit sekali dioperasi.
Beberapa programmer Bell Labs yang terlibat dalam pembuatan dan pengembangan Multics, Ken Thompson, Dennis Ritchie, Rudd Canaday, dan Doug Mellroy, secara tidak resmi tetap meneruskan proyek pengembangan Multics. Dan akhirnya sampailah pada sebuah sistem operasi generasi penerus dari Multics bulan Januari 1970 yang diberi nama UNIX.
Adapun generasi baru Multics ini memiliki lebih banyak keunggulan dibandingkan saudara tuanya. Nama UNIX diberikan oleh Brian Kernighan untuk memberi penegasan bahwa UNIX bukanlah Multics (tidak sama). UNIX akhirnya memiliki keunggulan seperti yang diharapkan pada awal penciptaannya, yaitu :
1. Multilevel Filesystem
2. Multiuser dan Multiprosesor
3. Desain arsitektur yang independen terhadap suatu hardware
4. Berbagai device dapat dianggap sebagai file khusus
5. Memiliki user interface yang sederhana
6. Cocok untuk lingkungan pemrograman
7. Memiliki utilitas yang dapat saling digabungkan

Setahun setelahnya, UNIX dapat dijalankan pada komputer PDP-11 yang memiliki memory 16 KB dan sebuah disk berukuran 512 KB. Pada waktu itu source codenya UNIX masih ditulis dalam bahasa mesin (assembler). Kemudian pada tahun 1973, source kode UNIX ditulis ulang dalam bahasa C yang dibuat oleh Dennis Ritchie.
Tujuan Mr. Ritchie mengubah source code UNIX kedalam bahasa C didesain multiplatform dan bersifat fleksibel. Dengan dirubahnya source code kedalam bahasa C, maka UNIX dapat dikembangkan dan dikompilasi ulang ke berbagai jenis komputer tertentu.
Setahun kemudian, karena merasa UNIX suda cukup matang, maka Thompson dan Ritchie mempublikasikan sebuah paper tentang UNIX. Ternyata UNIX mendapat sambutan yang sangat luar biasa dari lingkungan perguruan tinggi. Dan UNIX lah yang menjadi sistem operasi favorit di lingkungan perguruan tinggi.
Awalnya, sistem operasi UNIX ini didistribusikan secara gratis didunia pendidikan, namun setelah banyak digunakan oleh korporasi industri dan bisnis (karena kehandalannya menangani bidang jaringan (networking), UNIX akhirnya diperdagangkan dan dipotenkan). Dalam perkembangan selanjutnya, UNIX dan varian-variannya yang dikomersialkan menjadi suatu sistem operasi yang cukup mahal pada saat itu (namun ada beberapa yang gratis karena dikembangkan dengan semangat OpenSource), hal ini disebabkan karena kestabilan, mampu mengerjakan program multitasking dan dapat digunakan oleh beberapa user secara bersamaan.
Adapun varian UNIX yang dikomersialkan dan populer karena kehandalannya seperti BSD 4.1 (1980), SunOS, BSD 4.2, SysV(1983), UnixWare dan Solaris2 (1988), dan lainnya. Dan yang dikembangkan dengan semangat OpenSource atau free diantaranya : FreeBSD, OpenBSD, NetBSD, Mnix, Hurd.


Pembuat dan Pengembang Multics menjadi sistem operasi UNIX

Dennis Ritchie


Ken Thompson


Rudd Canaday


KEISTIMEWAAN DAN KELEMAHAN
I. KEISTIMEWAAN

1.Portabilitas
Portabilitas berarti ketidakbergantungan pada suatu perangkat keras yang memungkinkan pemakai tidak perlu terpaku pada satu vendor dan mudah untuk diadaptasikan ke sistem komputer yang lain.

2.MultiUser
MultiUser berarti sejumlah orang (pemakai) dapat menggunakan sistem secara bersamaan dan berbagi sember (disk, printer, dan sebagainya). Keuntungan dengan adanya sifat multiuser :
 Penghematan perangkat keras (misalnya printer, disk) dapat dipakai oleh banyak pemakai.
 Data dapat diakses oleh banyak pemakai secara serentak. Ini berarti tidak ada penduplikasian data. Selain itu konsistensi data lebih terjamin.

3.MultiTasking
Seorang pemakai dapat melakukan beberapa pekerjaan dalam waktu yang bersamaan dari sebuah terminal. Pekerjaan-pekerjaan yang tidak memerlukan interaksi dari pemakai (seperti melakukan pengurutan data dan pengecekan kosa kata) bisa dilaksanakan di latar belakang. Pemrosesan ini memungkinkan saat suatu pekerjaan sedang dilaksanakan oleh sistem, pemakai dapat melakukan tugas-tugas yang lain. Kemampuan sistem operasi yang memungkinkan seseorang dapat melaksanakan beberapa tugas pada saat bersamaan dinamakan multitasking.

4.Sistem Berkas yang Hierarkis
Sistem berkas yang hierarkis memungkinkan pemakai mengorganisasikan informasi atau data dalam bentuk yang mudah untuk diingat dan mudah untuk mengaksesnya. Informasi-informasi yang ada dapat diatur misalnya dikelompokkan per pemakai atauberdasarkan suatu departemen.


II. KELEMAHAN

1.Sistem Operasi yang Mahal
Hal ini disebabkan kelangkaan atau tidak tersedianya program aplikasi dan bahkan sistem operasi yang merupakan varian dari UNIX. UNIX dan segala variantnya lebih dikenal sebagai suatu sistem operasi untuk kelas mini yang berarti mahal dan hanya untuk golongan mereka yang ”serius” sebagai programmer, atau pengguna komputer kelas berat.
2.Tidak User Friendly


STRUKTUR SISTEM OPERASI UNIX

1.Utilitas
Sistem operasi tersusun atas sejumlah program, yang antara lain beberapa utilitas. Utilitas adalah Program yang disediakan sistem UNIX untuk melaksanakan tugas tertentu. Utilitas-utilitas mempunyai tugas yang bermacam-macam, antara lain berhubungan dengan :
 Manajemen berkas
 Penyunting berkas
 Pendukung komunikasi
 Pendukung pengembangan perangkat lunak
 Mengirimkan berita
 Melakukan perhitungan
 Memanipulasi file
Dengan mengkombinasikan utilitas-utilitas yang ada, pemakai dapat membuat program baru untuk melaksanakan tugas seperti yang diharapkan. Hal ini dapat dilakukan dengan cepat dan mudah.

2.Shell UNIX / LINUX (Lain-Lain)
Shell UNIX (LINUX) menjadi jembatan antara pemakai dan sistem. Ia bertindak sebagai penerjemah perintah yang sangat bermanfaat bagi pemakai. Kemampuan shell mencakup dua hal :
 Modus interaktif
 Modus pemograman
Pada modus interaktif, pemakai dapat memberikan perintah dan kemudian shell akan mengerjakan perintah yang diberikan. Hal ini dapat diulang-ulang. Sebab begitu shell telah selesai menjalankan perintah, shell akan menunggu pemakai memberikan perintah kembali.

Pada modus pemrograman, pemakai dapat menyusun suatu program yang berupa sejumlah perintah yang biasa disebut skrip shell. Selanjutnya, shell akan mengerjakan perintah-perintah tersebut secara berurutan. Hal seperti ini sangat bermanfaat untuk menangani pekerjaan yang bersifat rutin. Pada modus ini pemakai dapat membuat seperti prototype suatu kegiatan tanpa harus menggunakan bahasa pemrograman seperti C.
Baik pada mode interaktif maupun pemrograman, pemakai dapat dengan mudah mengarahkan keluaran-keluaran perintah yang normalnya ke layer menjadi ke suatu berkas. Bahkan pemaki dapat juga mengatur agar hasil suatu perintah menjadi masukan bagi perintah yang lain.

3.Kernel
Adalah inti dari sistem UNIX yang mengontrol perangkat keras dan melaksanakan berbagai tugas, antara lain :
 Mengendalikan akses terhadap komputer
 Manajemen sistem file dan penanganan security
 Pelayanan operasi output dan input
 Manajemen dan penjadwalan proses
 Manajemen memory komputer

PHP WITH HTML

DASAR PHP



1. PENGENALAN dan SEJARAH PHP

PHP ( akronim dari PHP Hypertext Preprocessor ) yang merupakan bahasa pemrograman berbasis web yang memiliki kemampuan untuk memproses data dinamis. PHP dikatakan sebagai sebuah server-side embedded script language artinya sintaks-sintaks dan perintah yang kita berikan akan sepenuhnya dijalankan oleh server tetapi disertakan pada halaman HTML biasa. Aplikasi-aplikasi yang dibangun oleh PHP pada umumnya akan memberikan hasil pada web browser, tetapi prosesnya secara keseluruhan dijalankan di server.

Pada prinsipnya server akan bekerja apabila ada permintaan dari client. Dalam hal ini client menggunakan kode-kode PHP untuk mengirimkan permintaan ke server. Ketika menggunakan PHP sebagai server-side embedded script language maka server akan melakukan hal-hal sebagai berikut :

* Membaca permintaan dari client / browser
* Mencari halaman / page di server
* Melakukan instruksi yang diberikan oleh PHP untuk melakukan modifikasi pada halaman / page
* Mengirim kembali halaman tersebut kepada client melalui internet atau intranet.



Pada bulan Agustus – September 1994 Rasmus Lerdorf, seorang programmer Unix dan Perl, saat sedang mencari kerja. Ia menaruh resumanya di Web, dan membuat skrip makro Perl CGI untuk mengetahui siapa saja yang melihat resumenya. Skrip ini bekerja dengan cara membaca sebuah file HTML berisi makro / tag, mengganti tag – tag tersebut melalui regex, lalu mencetak hasilnya kembali. Tag ini berupa tanda # yang ditaruh diawl baris, dibagian bawah halaman, dan menandai instruksi untuk melawan log dan mengirimi Rasmus email manakala halaman yang bersangkutan di akses.

Awal tahun 1995 – PHP 1 ( Personal Home Page Tools ), Rasmus pada saat ini bekerja sebagai IT consultant untuk mengembangkan system dial up di Universitas Toronto, Kanada. Rasmus, sebagai konsultan, mengajari belasan programmer pemula untuk menggunakan PHP. Ia memilih PHP karena lebih mudah diajarkan ketimbang Perl. PHP akhirnya dipakai untuk membuat interface grafik berbasis web.

Rasmus menulis ulang PHP dalam C untuk meningkatkan kecepatannya. Saat itu PHP 1 amat sederhana : berbasis makro, par-sernya bekerja perbaris, dan hanya mengenal 10 buah fungsi. Kebutuhan proyek di Toronto, Rasmus juga mengembangkan Form Interpreter, tool untuk menanamkan SQL dalam halaman web dan untuk memroses masukan dari form HTML.

Pada bulan September – oktober 1995 Kode PHP daerah FI ditulis ulan dan digabungkan menjadi PHP / FI. generasi kode berikutnya ini baru disebut PHP / FI versi 2.0 setengah tahun lebih kemudian, namun diakhir tahun 1995 untuk pertama kalinya dirilis bagi public secara gratis. Rasmus memilih untuk membagikan kode ini karena percaya, jika bermanfaat bagi dirinya, lalu bagi orang lain, pada akhirnya akan membawa manfaat kembali pada dirinya.

Kemudian bulan april 1996 Rasmus menulis mod_php, modul untuk memroses skrip PHP langsung dari Apache. Pada saat ini belum ada mod_perl, Embperl, maupun rilis HTML:Mason, sehingga praktis mod_php menjadi salah satu pilihan utama bahasa scripting embedded di Apache.

Desember 1996 PHP / FI untuk pertama kalinya mendukung MySQL. Database yang pertama didukung adalah mSQL. PHP versi 2.0 ini juga sudah mulai mendukung Windows 32 bit (95 / NT). PHP / FI dipakai di 15 ribu situs seluruh dunia.

Kemudian pada pertengahan 1997 pengerjaan PHP3 dimulai setelah sumbangan parser dari Zeew dan Andi.

Pada awal tahun 1998 dukungan MySQL untuk windows hingga saat ini, PHP telah mendukung lebih dari 7 database : mSQL, MySQL, Sybase, PostgreSQL, SQL Server ( melalui library Sybase CT ), Adabas, dan Oracle.

Pada tanggal 6 Juni 1998 versi final PHP 3.0 dirilis setelah 7 bulan fase beta. PHP3 ( Professional Home Page ), berbasis parser baru, memiliki kinerja yang lebih tinggi, berkemampuan object-orien-ted, syntax highlighting, array multidimensi, dan dapat diperluas melalui mekanisme extension. Dukungan database dan fiturnya pun jauh bertambah banya. Secara umum, sebuah peningkatan drastis dari PHP / FI yang lebih merupakan proyek pribadi Rasmus. PHP 3 adalah hasil konstribusi banyak orang dari berbagai penjuru dunia. Kepanjangan PHO diubah dari personal menjadi Professional Home page.

Pada akhir tahun 1998, PHP / FI mulai disertakan di Red Hat Linux 6.0 ( PHP3 sejak Red Hat 6.2 dan PHP4 sejak 7.0. )

Zend Technologies, Ltd didirikan oleh Zeev dan Andi ( Zend merupakan gabungan dari kedua pendirinya tersebut ) dengan kucuran dana dari shimon Eckhouse dan Moshe Mizrachi.

Di bulan Februari 2000 Walden Israel Venture menanamkan modal $2,5jt di Zend, dengan valuasi perusahaan pada saat itu sebesar $13jt.

Pada tanggal 2 Maret 2000, Zend.com diluncurkan sebagai portal bagi komunitas PHP.

Pada tanggal 22 Mei 2000, setelah setahun lebih dalam masa penggodokan, versi final PHP4akhirnya dirilis oleh Zeev Suraski. PHP4 adalah sebuah penulisan ulang bahasa dan implementasi PHP. Pada saat itu PHP4 direfaktor kedalam komponen – komponen berikut : engine Zend, yang melakukan kompilasi dan eksekusi ; core PHP4 yang berisi fungsi dan regex builtin ; SAPI, yang menjadi interface ke webserver ; TSRM, sebagai manajer memory dan resource ; serta modul extension, yang menyediakan mayoritas fitur – fitur PHP bagi pemakai. PHP4 juga lebih cepat, dilengkapi kemampuan manajemen sesi builtin, mendukung.

Pada bulan Oktober 2000, PHP 4.0.3 Highlight : dukungan Sablotron, is_uploaded_file() untuk mengatasi lubang keamanan file upload PHP.

Pada tanggal 23 – 27 Juli 2001 diadakan konferensi internasional resmi PHP pertama yang diselenggarakan oleh O’reilly di San Diego, California.

Pada tanggal 2 Agustus 2001, PHP-GTK 0.1 dirilis. Berkat PHP-GTK , PHP pada saat ini dapat dipakai untuk pemrograman desktop. PHP-GTK adalah ekstension PHP yang menyediakan interface ke library GUI toolit GTK+.

Pada tanggal 8 November 2001 Zend engine dirilis ulang dengan lisensi BSD. Sebelumnya, Zend Engine dirilis dengan lisensi QPL. Ini artinya, Zend Engine tidak dapat didistribusikan ulang terpisah dari PHP4. dengan lisensi baru, maka kegunaan Zend Engine bagi pemakai bertambah, karena dapat dimodifikasi dan didistribusikan ulang lebih bebas.

PHP adalah salah satu bahasa Server side yang didesain khusus untuk aplikasi web. PHP dapat disisipkan diantara bahasa HTML dan karena bahasa Server side, maka bahasa PHP akan dieksekusi di server, sehingga yang dikirimkan ke browser adalah “hasil jadi” dalam bentuk HTML, dan kode PHP anda tidak akan terlihat.

Diawal Januari 2001, PHP telah dipakai lebih dari 5 juta domain diseluruh dunia, dan akan terus bertambah karena kemudahan aplikasi PHP ini dibandingkan dengan bahasa server side yang lain. Anda dapat melihat angka sesungguhnya di http://www.php.net/usage.php.

PHP termasuk dalam open source product dan saat ini telah mencapai versi 4. jadi anda dapat merubah source code dan mendistribusikannya secara bebas. PHP juga diedarkan secara gratis. Anda bisa mendapatkannya secara gratis. PHP juga dapat berjalan diberbagai web server semisal IIS, Apache, PWS, dll.

Pengembangan PHP terus dilakukan sehingga sampai naskah ini disusun versinya adalah PHP 4.0 yang diterbitkan pada awal Mei 2000.



Kelebihan

* Aplikasi dengan PHP cukup cepat dibandingkan dengan aplikasi CGI dengan Perl atau Phyton bahkan lebih cepat dibanding dengan ASP maupun Java dalam berbagai aplikasi web ( Kecepatan ini bisa bervariasi karena dipengaruhi oleh tipe aplikasi dan jumlah pengunjung ).
* Tersedia baik di windows maupun Linux, walau saat ini paling efektif di web server Apache dan OS Linux
* Sintaks mirip C dan mudah dipelajari
* Komunitas yang ramai dan saling membantu, seperti di diskusiweb.com, phpbuilder.com, phpindo.com, serta berbagai situs dan mailing list lain
* Berbagai skrip atau aplikasi siap pakai yang gratis telah tersedia
* PHP mudah dibuat dan kecepatan akses tinggi
* PHP dapat berjalan dalam web server yang berbeda dan dalam system operasi yang berbeda pula. PHP dapat berjalan disistem operasi UNIX, Windows 98, Windows NT dan Macintosh.
* PHP adalah termasuk bahasa yang embedded ( bisa ditempel atau diletakkan dalam tag HTML )
* PHP termasuk dalam server side programming

Kelemahan

* Tidak ideal untuk pengembangan skala besar
* Tidak memiliki system pemrograman berorientasi objek yang sesungguhnya ( sampai versi 4 ini )
* Tidak bisa memisahkan antara tampilan dengan logic dengan baik ( walau penggunaan template dapat memperbaikinya )
* PHP memiliki kelemahan security tertentu apabila programmer tidak jeli dalam melakukan pemrograman dan kurang memperhatikan isu dan konfigurasi PHP
* Kode PHP dapat dibaca semua orang, dan kompilasi hanya dapat dilakukan dengan tool yang mahal dari Zend ( $2000 )



2. MEMULAI PHP

Sebelum Anda memulai pemrograman PHP yang perlu diingat adalah pastikan web server dan skrip php telah berjalan dengan baik. PHP adalah bahasa yang mudah dibuat. Notepad adalah merupakan editor teks yang biasa digunakan. Dan juga dapat dibuat dengan editor yang lain seperti PHPed, UltraEdit, Crimson Editor. Fungsi – fungsi yang ada di PHP tidak case sensitive ( membedakan huruf besar dan kecil ).

Kode PHP diawali dengan tanda lebih kecil (). Ada 3 cara untuk menuliskan script PHP , yaitu :

1.
2.
3.

Script PHP

Pemisah antar instruksi adalah tanda titik koma (;)

Untuk membuat atau menambahkan komentar, standar penulisan adalah

/* komentar */

// komentar

# komentar



Fungsi tentang Variabel, Konstanta dan Tipe Data

Fungsi untuk mengetahui tipe data

Untuk mengetahui tipe data suatu variable dapat diperiksa dengan menggunakan fungsi – fungsi yang telah disediakan oleh PHP. Beberapa fungsi tersebut dapat dilihat pada table berikut:

Fungsi

Keterangan

gettype

Untuk memperoleh tipe data yang terdapat pada sebuah variable. Format penulisan :

Gettype(variable)

Hasilnya berupa tipe data dalam php

is_array

Untuk mengetahui pakah variable tersebut berupa array atau tidak. Format penulisan :

Is_array(variable)

Is_bool

Hasil:

True: variable arguman adalah array

False: variable argument bukan array

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe Boolean atau tidak. Format penulisan :

Is_bool(variable)

Hasil:

True: variable argument adalah Boolean

False: variable argument bukan Boolean

is_double

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe double atau tidak. Format penulisan :

is_double(variable)

Hasil:

True: variable argument adalah double

False: variable argument bukan double

is_float

Hampir sama dengan is_double

is_int

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe integer atau tidak. Format penulisan :

Is_int(variable)

Hasil:

True: variable argument adalah integer

False: variable argument bukan integer

is_string

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe string atau tidak. Format penulisan :

is_string(variable)

hasil:

True: variable argument adalah string

False: variable argument bukan string



Fungsi untuk mengonversi data

Fungsi

Keterangan

Doubleval

Untuk memperoleh nilai bertipe double berdasar nilai argument. Format penulisan:

Doubleval(argumen)

Intval

Untuk memperoleh nilai bertipe integer berdasar nilai argument.

Format penulisan:

Intval(argument)

Strval

Untuk memperoleh nilai bertipe integer berdasar nilai argument.

Format penulisan:

Strval(argument)





Fungsi – fungsi lain

Beberapa fungsi lain yang berkaitan dengan variable dan tipe data adalah sebagai berikut:

Fungsi

Keterangan

Empty

Untuk mengetahui apakah variable argumennya bernilai kosong atau tidak.

Format penulisan :

Empty(argumen)

Hasil :

False : jika variable ada dan bernilai tidak kosong

True : variable argument kosong

Isset

Untuk mengetahui apakah variable argumennya sudah ada atau belum.

Format penulisan :

isset(variable)

Unset

Untuk menghapus variable.

Format penulisan :

unset(variable [,variable [,…]])

Print_r

Untuk menampilkan informasi tentang variable, terutama dalam untuk array.

Bentuk pemanggilan :

print_r(variable)



3. SYNTAX PHP

Kode PHP disimpan sebagai plain text dalam format ASCII, sehingga kode PHP dap ditulis hampir disemua editor text seperti windows notepad, windows wordpad, dll. Kode PHP adalah kode yang disertakan disebuah halaman HTML dan kode tersebut dijalankan oleh server sebelum dikirim ke browser.

Contoh file PHP ( contoh.php) :

Pada file .html , HTTP server hanya melewatkan content dari file menuju ke browser. Server tidak mencoba untuk mengerti atau memproses file, karena itu adalah tugas sebuah browser.

Blok scripting PHP selalu diawali dengan . Blok scripting PHP dapat ditempatkan dimana saja didalam dokuman. Pada beberapa server yang mendukung, blok scripting PHP dapat diawali dengan , Namun, untuk kompatibilitas maksimum, sebaiknya menggunakan bentuk yang standar ().

Setiap baris kode PHP harus diakhiri dengan semicolon (;). Semicolon ini merupakan separator yang digunakan untuk membedakan satu instruksi dengan instruksi lainnya. PHP menggunakan // untuk membuat komentar baris tunggal atau /* dan */ untuk membuat suatu blok komentar.





HTML (HYPERTEXT MARKUP LANGUAGE)



1. SEKILAS TENTANG HTML

HTML ( Hypertext Markup Language ) adalah suatu bahasa yang digunakan untuk menulis halaman web. HTML dirancang untuk digunakan tanpa tergantung pada suatu platform tertentu (platform independent). Dokumen HTML adalah suatu dokumen teks biasa, dan disebut sebagai markup language karena mengandug tanda – tanda (tag) tertentu yang digunakan untuk menentukan tampilan suatu teks dan tingkat kepentingan dari teks tersebut dalam suatu dokumen. Pada dokumen HTML yang termasuk system hyper-text, kita tidak harus membaca dokumen tersebut secara urut dari atas ke bawah atau sebaliknya, tetapi kita dapat menuju pada topic tertentu secara langsung dengan menggunakan teks penghubung yang akan membawa anda ke suatu topic atau dokumen lain secara langsung.

HTML adalah merupakan pengembangan dari standar pemformatan dokumen teks yaitu SGML ( Standart Generalized Markup Language ). Sejak awal perkembangan sampai sekarang ini telah tersedia bermacam-macam level (versi) HTML, ada HTML level 1.0, HTML 2.0, HTML 3.0 dan HTML 4.0



2. PERBEDAAN DOKUMEN HTML DENGAN DOKUMEN LAIN

Perbedaan dokumen HTML dengan dokumen lainnya adalah untuk HTML dapat memberikan suatu format seperti bentuk tebal, miring, form, list, tabel sedang dokumen teks biasa tidak bisa. Dokumen HTML bisa mengandung suatu link ( hubungan )kebagian dalam dokumen tersebut atau ke dokumen lain pada server yang sama atau server yang berbeda.

Untuk menjalankan dokumen HTML harus menggunakan program khusus yang disebut web browser atau browser.



3. DASAR – DASAR HTML

Kerangka Dasar HTML

HTML ( Hypertext Markup Language ) adalah bahasa yang digunakan untuk menulis halaman web. Ciri utama dokumen HTML adalah adanya tag dan elemen. Elemen dalam dokumen HTML dikategorikan menjadi dua, yaitu elemen yang berfungsi memberikan informasi tentang dokumen tersebut dan elemen yang menentukan bagaimana isi suatu dokumen ditampilkan oleh browser, seperti paragraph, list ( daftar ), tabel, dll. Sedangkan tag dinyatakan dengan tanda lebih kecil “” ( tag akhir ). Dalam penggunaannya sebagian besar kode HTML tersebut harus terletak diantara tag kontainer. Yaitu diawali dengan dan diakhiri dengan ( terdapat tanda “/” ).

Dokumen HTML mempunyai tiga buah tag utama yang membentuk sturktur dari dokumen HTML yaitu HTML, HEAD, dan BODY.

Tag HTML berfungsi untuk menyatakan suatu dokumen HTML, tag HEAD berfungsi untuk memberikan informasi tentang dokumen HTML dan tag BODY berfungsi untuk menyimpan informasi atau data yang akan ditampilkan dalam dokumen HTML.

Sruktur dokumen HTML dapat terlihat sebagai berikut :

Contoh file HTML yang sederhana :

Tag digunakan untuk memberi judul dokumen HTML dan judul ini dapat terlihat pada pojok kiri atas (title bar) browser.

Gambar 1.1. Tampilan contoh01.html



Membuat warna latar belakang ( Background )

Ada dua macam latar belakang ( Background ) yang digunakan, yaitu :
* Latar belakang menggunakan warna
* Latar belakang menggunakan gambar

Latar belakang menggunakan warna

Perhatikan contoh source / listing HTML dan hasilnya pada gambar 1.2 terlihat tampilan page tersebut memiliki warna latar belakang abu – abu tua.





Gambar 1.2. Tampilan contoh02.html



Jadi untuk membuat latar belakang dengan warna kita menambahkan atribut BGCOLOR pada tag nilai atribut BGCOLOR berupa kode heksadesimal RGB atau bisa nama warna yang disediakan.



Latar belakang menggunakan gambar

Latar belakang dengan menggunakan gambar kita menambahkan atribut BACKGROUND pada tag nilai atribut BACKGROUND berupa file gambar (*.gif,*.jpg dan lainnya)



Heading

Heading adalah sekumpulan kata yang menjadi judul atau subjudul dalam suatu dokumen HTML> heading berbeda dengan yang tidak muncul di halaman web. HTML menyediakan 6 tingkatan heading :

Gambar 1.3. Tampilan contoh03.html

Paragraph

Untuk membuat paragraph digunakan tag

dan diakhiri dengan tag
. dalam paragraph juga bisa mengatur perataan kiri, tengah atau kanan yaitu dengan atribut ALIGN.

Misalnya (P Align=left) untuk mengatur perataan kiri, (P Align=center) untuk mengatur perataan tengah, (P Align = right) untuk mengatur paragraph perataan kanan, dan (P Align = justify) untuk mengatur perataan kiri dan kanan.

Gambar 1.4. Tampilan contoh04.html





HUBUNGAN PHP dengan HTML

Halaman web biasanya disusun dari kode – kode HTML yang disimpan dalam sebuah file berekstensi .html. File HTML ini dikirimkan oleh server (atau file) ke browser, kemudian browser menerjemahkan kode – kode tersebut sehingga menghasilkan suatu tampilan yang indah. Lain halnya dengan program PHP, program ini harus diterjemahkan oleh web – server sehingga menghasilkan kode HTML yang dikirim ke browser agar dapat ditampilkan. Program ini dapat berdiri sendiri ataupun disisipkan diantara kode – kode HTML sehingga dapat langsung ditampilkan bersama dengan kode – kode HTML tersebut. Program PHP dapat ditambahkan dengan mengapit program tersebut diantara tanda . Tanda – tanda tersebut biasanya disebut tanda escaping ( kabur ) dari kode HTML. File HTML yang telah dibubuhi program PHP harus diganti ekstensinya menjadi .php3 atau .php.

PHP WITH HTML

DASAR PHP



1. PENGENALAN dan SEJARAH PHP

PHP ( akronim dari PHP Hypertext Preprocessor ) yang merupakan bahasa pemrograman berbasis web yang memiliki kemampuan untuk memproses data dinamis. PHP dikatakan sebagai sebuah server-side embedded script language artinya sintaks-sintaks dan perintah yang kita berikan akan sepenuhnya dijalankan oleh server tetapi disertakan pada halaman HTML biasa. Aplikasi-aplikasi yang dibangun oleh PHP pada umumnya akan memberikan hasil pada web browser, tetapi prosesnya secara keseluruhan dijalankan di server.

Pada prinsipnya server akan bekerja apabila ada permintaan dari client. Dalam hal ini client menggunakan kode-kode PHP untuk mengirimkan permintaan ke server. Ketika menggunakan PHP sebagai server-side embedded script language maka server akan melakukan hal-hal sebagai berikut :

* Membaca permintaan dari client / browser
* Mencari halaman / page di server
* Melakukan instruksi yang diberikan oleh PHP untuk melakukan modifikasi pada halaman / page
* Mengirim kembali halaman tersebut kepada client melalui internet atau intranet.



Pada bulan Agustus – September 1994 Rasmus Lerdorf, seorang programmer Unix dan Perl, saat sedang mencari kerja. Ia menaruh resumanya di Web, dan membuat skrip makro Perl CGI untuk mengetahui siapa saja yang melihat resumenya. Skrip ini bekerja dengan cara membaca sebuah file HTML berisi makro / tag, mengganti tag – tag tersebut melalui regex, lalu mencetak hasilnya kembali. Tag ini berupa tanda # yang ditaruh diawl baris, dibagian bawah halaman, dan menandai instruksi untuk melawan log dan mengirimi Rasmus email manakala halaman yang bersangkutan di akses.

Awal tahun 1995 – PHP 1 ( Personal Home Page Tools ), Rasmus pada saat ini bekerja sebagai IT consultant untuk mengembangkan system dial up di Universitas Toronto, Kanada. Rasmus, sebagai konsultan, mengajari belasan programmer pemula untuk menggunakan PHP. Ia memilih PHP karena lebih mudah diajarkan ketimbang Perl. PHP akhirnya dipakai untuk membuat interface grafik berbasis web.

Rasmus menulis ulang PHP dalam C untuk meningkatkan kecepatannya. Saat itu PHP 1 amat sederhana : berbasis makro, par-sernya bekerja perbaris, dan hanya mengenal 10 buah fungsi. Kebutuhan proyek di Toronto, Rasmus juga mengembangkan Form Interpreter, tool untuk menanamkan SQL dalam halaman web dan untuk memroses masukan dari form HTML.

Pada bulan September – oktober 1995 Kode PHP daerah FI ditulis ulan dan digabungkan menjadi PHP / FI. generasi kode berikutnya ini baru disebut PHP / FI versi 2.0 setengah tahun lebih kemudian, namun diakhir tahun 1995 untuk pertama kalinya dirilis bagi public secara gratis. Rasmus memilih untuk membagikan kode ini karena percaya, jika bermanfaat bagi dirinya, lalu bagi orang lain, pada akhirnya akan membawa manfaat kembali pada dirinya.

Kemudian bulan april 1996 Rasmus menulis mod_php, modul untuk memroses skrip PHP langsung dari Apache. Pada saat ini belum ada mod_perl, Embperl, maupun rilis HTML:Mason, sehingga praktis mod_php menjadi salah satu pilihan utama bahasa scripting embedded di Apache.

Desember 1996 PHP / FI untuk pertama kalinya mendukung MySQL. Database yang pertama didukung adalah mSQL. PHP versi 2.0 ini juga sudah mulai mendukung Windows 32 bit (95 / NT). PHP / FI dipakai di 15 ribu situs seluruh dunia.

Kemudian pada pertengahan 1997 pengerjaan PHP3 dimulai setelah sumbangan parser dari Zeew dan Andi.

Pada awal tahun 1998 dukungan MySQL untuk windows hingga saat ini, PHP telah mendukung lebih dari 7 database : mSQL, MySQL, Sybase, PostgreSQL, SQL Server ( melalui library Sybase CT ), Adabas, dan Oracle.

Pada tanggal 6 Juni 1998 versi final PHP 3.0 dirilis setelah 7 bulan fase beta. PHP3 ( Professional Home Page ), berbasis parser baru, memiliki kinerja yang lebih tinggi, berkemampuan object-orien-ted, syntax highlighting, array multidimensi, dan dapat diperluas melalui mekanisme extension. Dukungan database dan fiturnya pun jauh bertambah banya. Secara umum, sebuah peningkatan drastis dari PHP / FI yang lebih merupakan proyek pribadi Rasmus. PHP 3 adalah hasil konstribusi banyak orang dari berbagai penjuru dunia. Kepanjangan PHO diubah dari personal menjadi Professional Home page.

Pada akhir tahun 1998, PHP / FI mulai disertakan di Red Hat Linux 6.0 ( PHP3 sejak Red Hat 6.2 dan PHP4 sejak 7.0. )

Zend Technologies, Ltd didirikan oleh Zeev dan Andi ( Zend merupakan gabungan dari kedua pendirinya tersebut ) dengan kucuran dana dari shimon Eckhouse dan Moshe Mizrachi.

Di bulan Februari 2000 Walden Israel Venture menanamkan modal $2,5jt di Zend, dengan valuasi perusahaan pada saat itu sebesar $13jt.

Pada tanggal 2 Maret 2000, Zend.com diluncurkan sebagai portal bagi komunitas PHP.

Pada tanggal 22 Mei 2000, setelah setahun lebih dalam masa penggodokan, versi final PHP4akhirnya dirilis oleh Zeev Suraski. PHP4 adalah sebuah penulisan ulang bahasa dan implementasi PHP. Pada saat itu PHP4 direfaktor kedalam komponen – komponen berikut : engine Zend, yang melakukan kompilasi dan eksekusi ; core PHP4 yang berisi fungsi dan regex builtin ; SAPI, yang menjadi interface ke webserver ; TSRM, sebagai manajer memory dan resource ; serta modul extension, yang menyediakan mayoritas fitur – fitur PHP bagi pemakai. PHP4 juga lebih cepat, dilengkapi kemampuan manajemen sesi builtin, mendukung.

Pada bulan Oktober 2000, PHP 4.0.3 Highlight : dukungan Sablotron, is_uploaded_file() untuk mengatasi lubang keamanan file upload PHP.

Pada tanggal 23 – 27 Juli 2001 diadakan konferensi internasional resmi PHP pertama yang diselenggarakan oleh O’reilly di San Diego, California.

Pada tanggal 2 Agustus 2001, PHP-GTK 0.1 dirilis. Berkat PHP-GTK , PHP pada saat ini dapat dipakai untuk pemrograman desktop. PHP-GTK adalah ekstension PHP yang menyediakan interface ke library GUI toolit GTK+.

Pada tanggal 8 November 2001 Zend engine dirilis ulang dengan lisensi BSD. Sebelumnya, Zend Engine dirilis dengan lisensi QPL. Ini artinya, Zend Engine tidak dapat didistribusikan ulang terpisah dari PHP4. dengan lisensi baru, maka kegunaan Zend Engine bagi pemakai bertambah, karena dapat dimodifikasi dan didistribusikan ulang lebih bebas.

PHP adalah salah satu bahasa Server side yang didesain khusus untuk aplikasi web. PHP dapat disisipkan diantara bahasa HTML dan karena bahasa Server side, maka bahasa PHP akan dieksekusi di server, sehingga yang dikirimkan ke browser adalah “hasil jadi” dalam bentuk HTML, dan kode PHP anda tidak akan terlihat.

Diawal Januari 2001, PHP telah dipakai lebih dari 5 juta domain diseluruh dunia, dan akan terus bertambah karena kemudahan aplikasi PHP ini dibandingkan dengan bahasa server side yang lain. Anda dapat melihat angka sesungguhnya di http://www.php.net/usage.php.

PHP termasuk dalam open source product dan saat ini telah mencapai versi 4. jadi anda dapat merubah source code dan mendistribusikannya secara bebas. PHP juga diedarkan secara gratis. Anda bisa mendapatkannya secara gratis. PHP juga dapat berjalan diberbagai web server semisal IIS, Apache, PWS, dll.

Pengembangan PHP terus dilakukan sehingga sampai naskah ini disusun versinya adalah PHP 4.0 yang diterbitkan pada awal Mei 2000.



Kelebihan

* Aplikasi dengan PHP cukup cepat dibandingkan dengan aplikasi CGI dengan Perl atau Phyton bahkan lebih cepat dibanding dengan ASP maupun Java dalam berbagai aplikasi web ( Kecepatan ini bisa bervariasi karena dipengaruhi oleh tipe aplikasi dan jumlah pengunjung ).
* Tersedia baik di windows maupun Linux, walau saat ini paling efektif di web server Apache dan OS Linux
* Sintaks mirip C dan mudah dipelajari
* Komunitas yang ramai dan saling membantu, seperti di diskusiweb.com, phpbuilder.com, phpindo.com, serta berbagai situs dan mailing list lain
* Berbagai skrip atau aplikasi siap pakai yang gratis telah tersedia
* PHP mudah dibuat dan kecepatan akses tinggi
* PHP dapat berjalan dalam web server yang berbeda dan dalam system operasi yang berbeda pula. PHP dapat berjalan disistem operasi UNIX, Windows 98, Windows NT dan Macintosh.
* PHP adalah termasuk bahasa yang embedded ( bisa ditempel atau diletakkan dalam tag HTML )
* PHP termasuk dalam server side programming

Kelemahan

* Tidak ideal untuk pengembangan skala besar
* Tidak memiliki system pemrograman berorientasi objek yang sesungguhnya ( sampai versi 4 ini )
* Tidak bisa memisahkan antara tampilan dengan logic dengan baik ( walau penggunaan template dapat memperbaikinya )
* PHP memiliki kelemahan security tertentu apabila programmer tidak jeli dalam melakukan pemrograman dan kurang memperhatikan isu dan konfigurasi PHP
* Kode PHP dapat dibaca semua orang, dan kompilasi hanya dapat dilakukan dengan tool yang mahal dari Zend ( $2000 )



2. MEMULAI PHP

Sebelum Anda memulai pemrograman PHP yang perlu diingat adalah pastikan web server dan skrip php telah berjalan dengan baik. PHP adalah bahasa yang mudah dibuat. Notepad adalah merupakan editor teks yang biasa digunakan. Dan juga dapat dibuat dengan editor yang lain seperti PHPed, UltraEdit, Crimson Editor. Fungsi – fungsi yang ada di PHP tidak case sensitive ( membedakan huruf besar dan kecil ).

Kode PHP diawali dengan tanda lebih kecil (). Ada 3 cara untuk menuliskan script PHP , yaitu :

1.
2.
3.

Script PHP

Pemisah antar instruksi adalah tanda titik koma (;)

Untuk membuat atau menambahkan komentar, standar penulisan adalah

/* komentar */

// komentar

# komentar



Fungsi tentang Variabel, Konstanta dan Tipe Data

Fungsi untuk mengetahui tipe data

Untuk mengetahui tipe data suatu variable dapat diperiksa dengan menggunakan fungsi – fungsi yang telah disediakan oleh PHP. Beberapa fungsi tersebut dapat dilihat pada table berikut:

Fungsi

Keterangan

gettype

Untuk memperoleh tipe data yang terdapat pada sebuah variable. Format penulisan :

Gettype(variable)

Hasilnya berupa tipe data dalam php

is_array

Untuk mengetahui pakah variable tersebut berupa array atau tidak. Format penulisan :

Is_array(variable)

Is_bool

Hasil:

True: variable arguman adalah array

False: variable argument bukan array

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe Boolean atau tidak. Format penulisan :

Is_bool(variable)

Hasil:

True: variable argument adalah Boolean

False: variable argument bukan Boolean

is_double

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe double atau tidak. Format penulisan :

is_double(variable)

Hasil:

True: variable argument adalah double

False: variable argument bukan double

is_float

Hampir sama dengan is_double

is_int

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe integer atau tidak. Format penulisan :

Is_int(variable)

Hasil:

True: variable argument adalah integer

False: variable argument bukan integer

is_string

Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe string atau tidak. Format penulisan :

is_string(variable)

hasil:

True: variable argument adalah string

False: variable argument bukan string



Fungsi untuk mengonversi data

Fungsi

Keterangan

Doubleval

Untuk memperoleh nilai bertipe double berdasar nilai argument. Format penulisan:

Doubleval(argumen)

Intval

Untuk memperoleh nilai bertipe integer berdasar nilai argument.

Format penulisan:

Intval(argument)

Strval

Untuk memperoleh nilai bertipe integer berdasar nilai argument.

Format penulisan:

Strval(argument)





Fungsi – fungsi lain

Beberapa fungsi lain yang berkaitan dengan variable dan tipe data adalah sebagai berikut:

Fungsi

Keterangan

Empty

Untuk mengetahui apakah variable argumennya bernilai kosong atau tidak.

Format penulisan :

Empty(argumen)

Hasil :

False : jika variable ada dan bernilai tidak kosong

True : variable argument kosong

Isset

Untuk mengetahui apakah variable argumennya sudah ada atau belum.

Format penulisan :

isset(variable)

Unset

Untuk menghapus variable.

Format penulisan :

unset(variable [,variable [,…]])

Print_r

Untuk menampilkan informasi tentang variable, terutama dalam untuk array.

Bentuk pemanggilan :

print_r(variable)



3. SYNTAX PHP

Kode PHP disimpan sebagai plain text dalam format ASCII, sehingga kode PHP dap ditulis hampir disemua editor text seperti windows notepad, windows wordpad, dll. Kode PHP adalah kode yang disertakan disebuah halaman HTML dan kode tersebut dijalankan oleh server sebelum dikirim ke browser.

Contoh file PHP ( contoh.php) :

Pada file .html , HTTP server hanya melewatkan content dari file menuju ke browser. Server tidak mencoba untuk mengerti atau memproses file, karena itu adalah tugas sebuah browser.

Blok scripting PHP selalu diawali dengan . Blok scripting PHP dapat ditempatkan dimana saja didalam dokuman. Pada beberapa server yang mendukung, blok scripting PHP dapat diawali dengan , Namun, untuk kompatibilitas maksimum, sebaiknya menggunakan bentuk yang standar ().

Setiap baris kode PHP harus diakhiri dengan semicolon (;). Semicolon ini merupakan separator yang digunakan untuk membedakan satu instruksi dengan instruksi lainnya. PHP menggunakan // untuk membuat komentar baris tunggal atau /* dan */ untuk membuat suatu blok komentar.





HTML (HYPERTEXT MARKUP LANGUAGE)



1. SEKILAS TENTANG HTML

HTML ( Hypertext Markup Language ) adalah suatu bahasa yang digunakan untuk menulis halaman web. HTML dirancang untuk digunakan tanpa tergantung pada suatu platform tertentu (platform independent). Dokumen HTML adalah suatu dokumen teks biasa, dan disebut sebagai markup language karena mengandug tanda – tanda (tag) tertentu yang digunakan untuk menentukan tampilan suatu teks dan tingkat kepentingan dari teks tersebut dalam suatu dokumen. Pada dokumen HTML yang termasuk system hyper-text, kita tidak harus membaca dokumen tersebut secara urut dari atas ke bawah atau sebaliknya, tetapi kita dapat menuju pada topic tertentu secara langsung dengan menggunakan teks penghubung yang akan membawa anda ke suatu topic atau dokumen lain secara langsung.

HTML adalah merupakan pengembangan dari standar pemformatan dokumen teks yaitu SGML ( Standart Generalized Markup Language ). Sejak awal perkembangan sampai sekarang ini telah tersedia bermacam-macam level (versi) HTML, ada HTML level 1.0, HTML 2.0, HTML 3.0 dan HTML 4.0



2. PERBEDAAN DOKUMEN HTML DENGAN DOKUMEN LAIN

Perbedaan dokumen HTML dengan dokumen lainnya adalah untuk HTML dapat memberikan suatu format seperti bentuk tebal, miring, form, list, tabel sedang dokumen teks biasa tidak bisa. Dokumen HTML bisa mengandung suatu link ( hubungan )kebagian dalam dokumen tersebut atau ke dokumen lain pada server yang sama atau server yang berbeda.

Untuk menjalankan dokumen HTML harus menggunakan program khusus yang disebut web browser atau browser.



3. DASAR – DASAR HTML

Kerangka Dasar HTML

HTML ( Hypertext Markup Language ) adalah bahasa yang digunakan untuk menulis halaman web. Ciri utama dokumen HTML adalah adanya tag dan elemen. Elemen dalam dokumen HTML dikategorikan menjadi dua, yaitu elemen yang berfungsi memberikan informasi tentang dokumen tersebut dan elemen yang menentukan bagaimana isi suatu dokumen ditampilkan oleh browser, seperti paragraph, list ( daftar ), tabel, dll. Sedangkan tag dinyatakan dengan tanda lebih kecil “” ( tag akhir ). Dalam penggunaannya sebagian besar kode HTML tersebut harus terletak diantara tag kontainer. Yaitu diawali dengan dan diakhiri dengan ( terdapat tanda “/” ).

Dokumen HTML mempunyai tiga buah tag utama yang membentuk sturktur dari dokumen HTML yaitu HTML, HEAD, dan BODY.

Tag HTML berfungsi untuk menyatakan suatu dokumen HTML, tag HEAD berfungsi untuk memberikan informasi tentang dokumen HTML dan tag BODY berfungsi untuk menyimpan informasi atau data yang akan ditampilkan dalam dokumen HTML.

Sruktur dokumen HTML dapat terlihat sebagai berikut :

Contoh file HTML yang sederhana :

Tag digunakan untuk memberi judul dokumen HTML dan judul ini dapat terlihat pada pojok kiri atas (title bar) browser.

Gambar 1.1. Tampilan contoh01.html



Membuat warna latar belakang ( Background )

Ada dua macam latar belakang ( Background ) yang digunakan, yaitu :
* Latar belakang menggunakan warna
* Latar belakang menggunakan gambar

Latar belakang menggunakan warna

Perhatikan contoh source / listing HTML dan hasilnya pada gambar 1.2 terlihat tampilan page tersebut memiliki warna latar belakang abu – abu tua.





Gambar 1.2. Tampilan contoh02.html



Jadi untuk membuat latar belakang dengan warna kita menambahkan atribut BGCOLOR pada tag nilai atribut BGCOLOR berupa kode heksadesimal RGB atau bisa nama warna yang disediakan.



Latar belakang menggunakan gambar

Latar belakang dengan menggunakan gambar kita menambahkan atribut BACKGROUND pada tag nilai atribut BACKGROUND berupa file gambar (*.gif,*.jpg dan lainnya)



Heading

Heading adalah sekumpulan kata yang menjadi judul atau subjudul dalam suatu dokumen HTML> heading berbeda dengan yang tidak muncul di halaman web. HTML menyediakan 6 tingkatan heading :

Gambar 1.3. Tampilan contoh03.html

Paragraph

Untuk membuat paragraph digunakan tag

dan diakhiri dengan tag
. dalam paragraph juga bisa mengatur perataan kiri, tengah atau kanan yaitu dengan atribut ALIGN.

Misalnya (P Align=left) untuk mengatur perataan kiri, (P Align=center) untuk mengatur perataan tengah, (P Align = right) untuk mengatur paragraph perataan kanan, dan (P Align = justify) untuk mengatur perataan kiri dan kanan.

Gambar 1.4. Tampilan contoh04.html





HUBUNGAN PHP dengan HTML

Halaman web biasanya disusun dari kode – kode HTML yang disimpan dalam sebuah file berekstensi .html. File HTML ini dikirimkan oleh server (atau file) ke browser, kemudian browser menerjemahkan kode – kode tersebut sehingga menghasilkan suatu tampilan yang indah. Lain halnya dengan program PHP, program ini harus diterjemahkan oleh web – server sehingga menghasilkan kode HTML yang dikirim ke browser agar dapat ditampilkan. Program ini dapat berdiri sendiri ataupun disisipkan diantara kode – kode HTML sehingga dapat langsung ditampilkan bersama dengan kode – kode HTML tersebut. Program PHP dapat ditambahkan dengan mengapit program tersebut diantara tanda . Tanda – tanda tersebut biasanya disebut tanda escaping ( kabur ) dari kode HTML. File HTML yang telah dibubuhi program PHP harus diganti ekstensinya menjadi .php3 atau .php.

LETTER OF CREDIT

Letter of credit
Langsung ke: navigasi, cari


Bank dari pihak importir mengonfirmasikan dibukannya L/C oleh importir atas nama eksportir.


Eksportir menyerahkan barang dan mendapatkan bill of lading.


Eksportir menukarkan bill of lading dengan uang, bill of lading kemudian diteruskan oleh bank kepada importir


Importir menukarkan bill tersebut dengan barang.
Letter of credit, atau sering disingkat menjadi L/C, LC, atau LOC, adalah sebuah cara pembayaran internasional yang memungkinkan eksportir menerima pembayaran tanpa menunggu berita dari luar negeri setelah barang dan berkas dokumen dikirimkan keluar negeri (kepada pemesan).
Pelaku L/C
• Applicant atau pemohon kredit adalah importir (pembeli) yang mengajukan aplikasi L/C.
• Beneficiary adalah eksportir (penjual) yang menerima L/C.
• Issuing bank atau opening adalah bank pembuka L/C.
• Advising bank adalah bank yang meneruskan L/C, yaitu bank koresponden (agen) yang meneruskan L/C kepada beneficiary. Bank tidak bertanggung jawab atas isi L/C dan hanya bertindak sebagai perantara.
• Confirming bank adalah bank yang melakukan konfirmasi atas permintaan issuing bank dan menjamin sepenuhnya pembayaran.
• Paying bank adalah bank yang secara khusus ditunjuk dalam L/C untuk melakukan pembayaran dan beneficiary berkewajiban menyerahkan dokumen kepada bank tersebut.
• Carrier adalah penyimpanan barang yang diperjualbelikan.
Tata cara pembayaran dengan L/C
1. Importir meminta kepada banknya (bank devisa) untuk membuka suatu L/C untuk dan atas nama eksportir. Dalam hal ini, importir bertindak sebagai opener. Bila importir sudah memenuhi ketentuan yang berlaku untuk impor seperti keharusan adanya surat izin impor, maka bank melakukan kontrak valuta (KV) dengan importir dan melaksanakan pembukaan L/C atas nama importir. Bank dalam hal ini bertindak sebagai opening/issuing bank. Pembukaan L/C ini dilakukan melalui salah satu koresponden bank di luar negeri. Koresponden bank yang bertindak sebagai perantara kedua ini disebut sebagai advising bank atau notifiying bank. Advising bank memberitahukan kepada eksportir mengenai pembukaan L/C tersebut. Eksportir yang menerima L/C disebut beneficiary.
2. Eksportir menyerahkan barang ke Carrier, sebagai gantinya Eksportir akan mendapatkan bill of lading.
3. Eksportir menyerahkan bill of lading kepada bank untuk mendapatkan pembayaran. Paying bank kemudian menyerahkan sejumlah uang setelah mereka mendapatkan bill of lading tersebut dari eksportir. Bill of lading tersebut kemudian diberikan kepada Importir.
4. Importir menyerahkan bill of lading kepada Carrier untuk ditukarkan dengan barang yang dikirimkan oleh eksportir.
Jenis-jenis L/C
• Revocable L/C
Adalah L/C yang sewaktu-waktu dapat dibatalkan atau diubah secara sepihak oleh opener atau oleh issuing bank tanpa memerlukan persetujuan dari beneficiary.
• Irrevocable L/C
Irrevocable L/C adalah L/C yang tidak bisa dibatalkan selama jangka berlaku (validity) yang ditentukan dalam L/C tersebut dan opening bank tetap menjamin untuk menerima wesel-wesel yang ditarik atas L/C tersebut. Pembatalan mungkin juga dilakukan, tetapi harus atas persetujuan semua pihak yang bersangkutan dengan L/C tersebut.
• Irrevocable dan Confirmed L/C
L/C ini diangggap paling sempurna dan paling aman dari sudut penerima L/C (beneficiary) karena pembayaran atau pelunasan wesel yang ditarik atas L/C ini dijamin sepenuhnya oleh opening bank maupun oleh advising bank, bila segala syarat-syarat dipenuhi, serta tidak mudah dibatalkan karena sifatnya yang irrevocable.
• Clean Letter of Credit
Dalam L/C ini tidak dicantumkan syarat-syarat lain untuk penarikan suatu wesel. Artinya, tidak diperlukan dokumen-dokumen lainnya, bahkan pengambilan uang dari kredit yang tersedia dapat dilakukan dengan penyerahan kuitansi biasa.
• Documentary Letter of Credit
Penarikan uang atau kredit yang tersedia harus dilengkapi dengan dokumen-dokumen lain sebagaimana disebut dalam syarat-syarat dari L/C.
• Documentary L/C dengan Red Clause
Jenis L/C ini, penerima L/C (beneficiary) diberi hak untuk menarik sebagian dari jumlah L/C yang tersedia dengan penyerahan kuitansi biasa atau dengan penarikan wesel tanpa memerlukan dokumen lainnya, sedangkan sisanya dilaksanakan seperti dalam hal documentary L/C. L/C ini merupakan kombinasi open L/C dengan documentary L/C.
• Revolving L/C
L/C ini memungkinkan kredit yang tersedia dipakai ulang tanpa mengadakan perubahan syarat khusus pada L/C tersebut. Misalnya, untuk jangka waktu enam bulan, kredit tersedia setiap bulannya US$ 1.200, berarti secara otomatis setiap bulan (selama enam bulan) kredit tersedia sebesar US$ 1.200, tidak peduli apakah jumlah itu dipakai atau tidak.
• Back to Back L/C
Dalam L/C ini, penerima (beneficiary) biasanya bukan pemilik barang, tetapi hanya perantara. Oleh karena itu, penerima L/C ini terpaksa meminta bantuan banknya untuk membuka L/C untuk pemilik barang-barang yang sebenarnya dengan menjaminkan L/C yang diterimanya dari luar negeri.
Berikut ini adalah ringkasan dari cara pengurusan letter of credit (L/C) untuk kegiatan ekspor impor. Asumsinya, Anda berada dalam posisi sebagai pembeli atau importir. Adapun proses teknisnya adalah sebagai berikut:
• Buat sales contract dengan penjual,
• Datang ke bank, minta fasilitas untuk pembukaan L/C, dan
• Tunggu kiriman barang dari penjual.
Biasanya, pihak bank meminta syarat berupa:
• Collateral, bisa berupa fixed asset atau cash,
• Bayar biaya-biaya yang mungkin timbul, biasanya biaya adminstrasi, telex, dll. Pastikan informasi Anda terima dengan sejelas-jelasnya agar nantinya budget Anda tidak terlampaui.
Data-data yang diperlukan antara lain:
• Jenis barang selengkapnya agar barang sama dengan dokumen yang nantinya akan diterima,
• Jumlah barang dengan toleransinya bila diperlukan,
• Nilai barang,
• Dokumen lain yang terkait:
o Bill of lading (B/L) yang diterbitkan oleh perusahaan pengangkutan,
o Polis asuransi, agar tidak rugi bila kiriman Anda tenggelam,
o Invoice, yang mencantumkan nama barang, jumlah, nilai, dsb.
o Selain dokumen tersebut, Anda juga bisa minta dokumen pendukung lain agar “tidak tertipu”, misal certificate of analysis (untuk impor barang-barang chemical), certificate of origin, surveyor certificate, packing list, dsb.
• Tanggal pengapalan terakhir,
• Tanggal berlaku L/C,
• Pelabuhan asal dan tujuan,
• Nama dan alamat penjual serta alamat tujuan pengiriman,
• Apakah pengiriman sebagian dan transhipment diperbolehkan atau tidak, dan
• Jenis L/C, apakah sight, usance, atau lainnya.
Kalau Anda menemui kesulitan, silakan minta tolong ke bagian exim di bank. Anda juga bisa membaca “kitab suci” pelaku exim, yaitu UCP DC (Uniform Custom Practices for Documentary Credit) publikasi dari ICC (International Chamber of Commerce) No. 503.


Elemen dan Pihak-Pihak Yang Terlibat Dalam Proses Letter Of Credit

Berikut adalah elemen dan pihak-pihak yang terlibat dalam proses sebuah Letter of Credit :
Pembeli (Buyer)

Adalah pihak pembeli yang berinisiatif untuk membuka sebuah Letter of Credit untuk transaksi pembelian yang dilakukannya dengan pihak seller.


Draft of Purchase Order

Adalah sebuah dokumen awal atau draft sebagai bukti atas pemesanan suatu barang dan atau jasa. Draft PO biasanya merupakan bukti pemesanan awal yang sudah 99% final hanya saja pembuat draft (buyer) belum sempat untuk mengubahnya ke dalam bentuk kontrak resmi. Jenis barang, jumlah/volume, spesifikasi barang, standar kwalitas, cara pengemasan (packaging) sudah tersedia lengkap dan telah ditandatangani oleh pihak pembeli maupun penjual.


Purchase Order/Contract

Adalah draft order yang telah dituangkan kedalam lembaran resmi entah itu Official Purchase Order maupun Purchase Contract.


Letter of Credit’s Amount

Menyebutkan Nilai Nominal yang boleh dicairkan atas Letter of Credit tersebut. Nilainya seharusnya sama dengan nilai purchase order / contract. Namun demikian terkadang juga disebutkan batas nilai minimum dan maksimum, yang mana L/C akan ditolak apabila nilai yang akan dicairkan (tercantum) dalam dokumen export lebih kecil (short shipment) atau lebih besar (over shipment) dari melewati batas minimum/maksimium yang disebutkan di dalam L/C.


Issuing Bank

Adalah pihak yang memfasilitasi Letter of Credit, biasanya bank devisa dimana rekening buyer berada. Issuing Bank lah yang menerbitkan Letter Of Credit.


Advising Bank

Adalah Bank yang menerima Letter of Credit sekaligus menyampaikannya kepada pihak penerima Letter of Credit (seller). Jika advising bank memiliki hubungan correspondent, maka selanjutnya Advising Bank akan menjadi pihak yang menjembatani (correspondent) peresentasi dokumen maupun pencairan dana antara Issuing Bank dengan pihak penerima pembayaran (seller).


Correspondent/Confirming Bank

Adalah Bank yang menghubungkan Issuink Bank dengan Advising Bank. Correspondent Bank/Confirming Bank dibutuhkan apabila Issuing Bank tidak memiliki hubungan correspondent dengan Advising Bank yang ditunjuk oleh pihak seller. Mengapa hubungan correspondent dibutuhkan ?, karena untuk lalulintas pembayaran, bank yang berhubungan harus memiliki catatan speciment pejabat bank-nya masing-masing. Jika antara Issuing Bank dengan Advising Bank tidak ad ahubungan correspondent, maka mustahil mekanisme proses sebuah L/C dapat dilaksanakan, untuk itulah diperlukan correspondent bank. Correspondent bank sudah pasti sebuah bank yang memiliki correspondent dengan advising bank.


Beneficiary (seller)

Adalah pihak yang akan berhak menerima pembayaran atas sebuah Letter of Credit, dalam hal ini adalah penjual (seller).


Export Document

Adalah satu (atau lebih) set document export, termasuk Bill of Lading (BL) atau Air Way Bill (AWB). Akan kita bahas di sub pokok bahasan lain.
Time Set

Dalam sebuah L/C juga ditentukan mengenai batas-batas waktu tertentu atas sebuah proses dalam transaksi tersebut, yaitu :
(-). Latest Delivery Time : adalah batas penyerahan akhir dari barang/jasa yang dipesan oleh buyer. Buyer menentukan kapan barang tersebut harus diserahkan. Apabila kondisi penyerahan adalah FOB, maka yang dijadikan patokan adalah tanggal Bill of Lading (B/L) atau Air Way Bill (Awb). Apabila kondisi penyerahan adalah C&F atau CIF maka yang dijadikan patokan adalah tanggal kapan barang di-realease oleh custom pelabuhan tujuan (port of destination).
(-). Latest Presentation Document Date : adalah batas tanggal penerimaan akhir dokumen oleh pihak Issuing Bank. Issuing Bank menentukan batas akhir kapan dokumen export harus diterima oleh Issuing Bank.


Certificate of Inspection

Adalah sebuah dokumen yang berupa sertifikat, yang menyatakan barang/jasa telah diperiksa (inspected) secara seksama, dimana barang/jasa telah memenuhi syarat yang telah ditentukan oleh pembeli (buyer) sehingga diberikan sertifikat. Certificate of Inspection biasanya dikeluarkan oleh institusi yang ditunjuk sebagai inspector (pemeriksa) oleh pihak pembeli (inspector).
Karakteristik sebuah Letter of Credit

Untuk mengetahui apakah sebuah Letter of Credit baik atau vuruk kondisinya, maka perlu terlebih dahulu mengetahui karakterikstik dari sebuah L/C. Berikut adalah karakterikstik-karakteristik dasar dari sebuah L/C :


Transferable / Non Transferable

Karakteristik ini adalah menunjukkan, apakah Letter of Credit tersebut boleh dipindah-tangankan atau tidak

(-). Transferable, artinya : Bisa dipindah tangankan. Kondisi tranferrable biasanya disertai dengan kondisi lain yaitu adanya “Blank Endorsment”. Artinya : dengan blank endorsement, maka L/c tersebut dapat dipindahtangankan kepada pihak manapun sesuai dengan keinginan beneficiary. Jika dalam keadaan “endorsed” (ter-endor), maka L/C tersebut hanya boleh dicairkan oleh pihak yang mengendors saja.
(-). Non Transferable : lawan dari transferable.

Pada umumnya seller tidak akan menerima non-transferrable L/C.


Revocable/Irrevocable

(-). Revocable : artinya “Term and Condition” di dalam L/C yang telah diterbitkan dapat diubah sewaktu-waktu oleh Issuing Bank (atas permintaan Buyer) tanpa meminta persetujuan pihak Issuing Bank maupun Beneficiary (seller). Karakteristik L/C ini adalah tidak baik. Tidak satupun seller yang bersedia menerima L/C jenis revocable.
(-). Irrevocable : artinya “Term and Condition” di dalam L/C yang telah diterbitkan hanya boleh diubah atas kesepakatan beneficiary (seller) dengan buyer. Karakteristik ini adalah baik dan diminta oleh seller manapun.


Availability

(-). Available at any bank : artinya L/C tersebut boleh dicairkan di bank manapun yang ditunjuk oleh pihak beneficiary. Kondisi ini sangat diharapkan oleh pihak seller, karena dengan kondisi ini Issuing Bank wajib mencari correspondent bank untuk berhubungan dengan Advising Bank yang di tunjuk oleh pihak seller. Dan atas biaya correspondent yang timbul, pihak Issuing Bank wajib menaggungnya dengan mendebit rekening buyer.
(-). Available only at Bank A : artinya seller harus menunjuk bank yang memiliki correspondent dengan Bank A untuk melakukan pencairan L/C. Dan Advising Bank wajib menanggung biaya correspondent yang timbul dengan mendebit rekening seller. Karakteristik L/C seperti ini biasanya tidak bisa diterima oleh pihak seller.

Prosedur Transaksi Letter Of Credit

1. Pihak penjual dan pembeli mengadakan negosiasi jual beli barang hingga terjadi kesepakatan.
2. Pihak pembeli diharuskan membuka L/C dalam negeri pada suatu bank (bank pembuka L/C)
3. Setelah L/C DN dibuka, oleh bank pembuka L/C segera memberitahukan kepada bankpembayar bahwa L/C DN telah dibuka dan agar disampaikan kepada si penjual barang.
4. Penjual barang mendapat pemberitahuan dari bank pembayar bahwa pembeli telah membuka L/C barang dagangan sudah dapat segera dikirim. Disini penjual barang meneliti apakah L/C terjadi perubahan dari syarat yang telah disetujui semula.
5. Pihak penjual menghubungi maskapai pelayaran atau perusahaan angkutan lainnya untuk mengirimkan barang-barang ke tempat tujuan.
6. Pada waktu pembeli menerima kabar dari perusahaan pengangkutan bahwa barang telah datang, maka pihak pembeli harus membuatkan certificate of receipts atau konosemen yang harus diserahkan kepada bank pembayar dan penjual. Hal ini dilakukan setelah memeriksa kebenaran L/C dengan faktur atau barang yang dikirim oleh si pembeli.
7. Atas dasar konosemen penjual segera menghubungi bank pembayar dengan menunjukan dokumen L/C dan surat pengantar dokumen disertai denga wesel yang berfungsi sebagai penyerahan dokumen dan penagihan pembayaran kepada bank pembayar.
8. Bank pembayar setelah menerime dokumen dari penjual segera menghubungi bank pembuka L/C. Oleh bank pembuka L/C segera memberitahukan penerimaan dokumen dilampiri dengan perhitungan-perhitungannya kepada pembeli.
9. Pembeli menerima dokumen dari bank pembuka L/C
10. Pembeli segera melunasi seluruh kewajibannya atas jual beli tersebut kepada bank pembuka L/C.
11. Bank pembuka L/C memberi konfirmasi penerimaan dokumen dan sekaligus memberitahukan bahwa si pembeli telah membayar. Dengan demikian memberi ijin kepada bank pembayar untuk melakukan pembayaran kepada si penjual. Kemudian semua arsip disimpan.
12. Oleh bank pembayar akan dilakukan pembayaran dengan memperhatikan diskonto atau perhitungan wesel.

UNIT USAHA

UNIT USAHA

Unit usaha yaitu kegiatan ekonomi yang dilakukan sebagai organisasi produksi yang bertujuan untuk menyediakan barang dan jasa yang bisa memuaskan kebutuhan dengan cara yang menguntungkan.

 Jenis – jenis Unit Usaha terbagi menjadi tiga, antara lain :
1. Perusahaan Jasa
2. Perusahaan Dagang
3. Perusahaan Manufaktur

1. Perusahaan Jasa
Perusahaan jasa adalah perusahaan yang kegiatannya menyediakan berbagai pelayanan seperti kemudahan, keamanan, atau kenikmatan kepada anggota masyarakat yang memerlukannya.
• Bidang – Bidang Usaha Jasa antara lain sebagai berikut :
1. Transportasi
2. Komunikasi
3. Hiburan
4. Reparasi dan Pemeliharaan
5. Persewaan
6. Keahlian
7. Profesi
8. Keuangan
9. Pertanggungan
• Ciri – Ciri Perusahaan Jasa antara lain :
1. Kegiatan usahanya selalu membantu orang lain
2. Pembelian barang oleh perusahaan jasa, tidak untuk dijual tetapi untuk memberikan pelayanan kepada pemakai jasa
3. Pendapatannya diperoleh dari penjualan jasa
4. Laba Usaha diperoleh dari pendapatan jasa dikurangi dengan biaya – biaya.
Oleh karena itu pencatatan transaksi pada perusahaan jasa biasanya memakai jurnal umum.

2. Perusahaan Dagang
Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatannya melakukan pembelian barang dagang untuk dijual kembali tanpa mengubah bentuknya. Yang dapat digolongkan sebagai perusahaan dagang antara lain : distributor, agen, pengecer, toko swalayan, dll.
• Ciri – Ciri Perusahaan Dagang
1. Kegiatan usaha melakukan pembelian barang untuk dijual kembali
2. Pendapatan pokoknya diperoleh dari penjualan barang dagang
3. Harga pokok barang yang dijual dihitung dari nilai persediaan awal ditambah pembelian bersih, dikurang persediaan akhir.
4. Lada kotor diperoleh dari penjualan bersih dikurang harga pokok barang yang dijual.
Pencatatan transaksi pada perusahaan dagang sebenarnya tidak berbeda dengan perusahaan jasa. Pada perusahaan jasa biasanya digunakan jurnal umum, sedangkan pada perusahaan dagang dapat pula digunakan jurnal umum, tetapi untuk perusahaan yang sudah besar biasanya digunakan jurnal khusus.
• Pencatatan Transaksi Perusahaan Dagang
Ada dua system untuk mencatat transaksi – transaksi yang mempengaruhi nilai persediaan barang dagang, antara lain :
1. Sistem Periodik : Dalam system periodic ( Physical system ), pencatatan persediaan barang dagang hanya dilakukan pada akhir periode.
2. Sistem Permanen : Dalam system permanent ( perpetual system ), pencatatan atas persediaan barang dagang dilakukan secara kontinyu / terus menerus

3. Perusahaan Manufaktur
Perusahaan manufaktur adalah Perusahaan yang mengolah bahan mentah menjadi barang jadi, missal : pabrik mobil, pabrik makanan, pabrik alat elektronik, dll.
• Ciri – Ciri Perusahaan Manufaktur
1. kegiatannya bersifat lebih komplek disbanding perusahaan dagang maupun perusahaan jasa
2. sangat erat terkait dengan rekayasa atau teknik
3. Produksinya menggunakan bahan baku yang berupa bahan mentah
• Sistem Produksi Manufaktur
a. Disain produksi dari barang yang diproses
b. Pemilihan / penentuan peralatan dan prosesnya
c. Disain tugas
d. Lokasi dari fasilitas produksi
e. Layout dari fasilitas tersebut
• Sifat Produksi
a. Proses ekstraktif
b. Proses analitik
c. Proses Fabrikasi
d. Proses sintetik

Jumat, 20 November 2009

10 HAL AJAIB DARI DUNIA FAUNA

10 Hal ajaib dari dunia fauna yang didapat adalah sbb :
1. KAKAKTUA MUNGKIN BENAR – BENAR BISA BICARA
Ocehan Kakaktua mungkin tak sadar hasil hapalan. Penelitian yang terus – menerus dilakukan selama 30 tahun menunjukkan kakaktua ternyata tak hanya meniru. Teman berbulu kita ini bisa memproses tugas liguistik tertentu dengan kecerdasan anak usia 4-6 tahun. Tampaknya kakaktua bisa mengerti konsep seperti “sama” dan “lain”, “lebih besar” dan “lebih kecil”, “tidak ada” dan angka-angka. Yang lebih menarik, mereka bisa memadukan kalimat dan nama dengan cara – cara baru. Penelitian Language Sciences pada Januari 2007 menyarankan menggunakan pola ocehan kakaktua dalam membangun kemampuan bicara pada robot.
2. GAJAH BISA LUPA, TAPI TIDAK BODOH
Di antara mamalia lain yang hidup didarat, gajah punya otak terbesar, yaitu rata – rata sebesar 4 kg. tapi, apakah mereka pandai ? kecerdasan pada hewan sulit diukur dengan angka, tapi ilmuwan biasanya menggunakan skor EQ. EQ adalah rasio ukuran otak hewan yang sebenarnya dengan ukuran otak hewan seharusnya dilihat dari massa tubuh si hewan. EQ berkolerasi dengan kemampuan menghadapi tantangan dan rintangan baru. Rata – rata EQ gajah adalah 1,88 (EQ manusia antara 7,33 – 7,69, rata – rata EQ simpanse 2,45 dan babi 0,27). Kecerdasan dan daya ingat diyakini seiring sejalan, karena itu daya ingat gajah bisa dibilang lumayan.
3. ANATOMI UNIK JERAPAH
Leher jerapah yang panjang memang menguntungkan bagi hewan inisaat berebut dedaunan, tetapi bukan berarti tanpa pengorbanan. Dengan leher `sepanjang 4 m, janutung jerapah harus memompa dua kali lebih giat daripada jantung sapi agar darah bisa mencapai otak. System pembuluh darah jerapah juga lebih rumit untuk mencegah darah mengalir cepat ke otak saat jerapah membungkuk. Demikian pula kulit kaki jerapah harus amat ketat agar darah tidak terkumpul di kukunya.
4. IKAN BERGANTI KELAMIN
Ada fenomena aneh dikalangan penghuni samudera. Hermaphrodit alias kelamin ganda ternyata lebih banyak terjadi pada ikan disbanding kelompok hewan vertebrata lainnya. Beberapa jenis ikan berganti jenis kelamin sebagai akibat dari siklus hormone atau perubahan lingkungan. Sebagian yang lain malah punya organ kelamin jantan dan betina sekaligus.
5. PERSAUDARAAN ALA ANAK AYAM
Evolusi bukan berarti menghasilkan makhluk egois yang hanya mengutamakan kepentingan diri sendiri untuk bertahan hidup. Saling tolong-menolong bahkan akan mendorong kelompok dengan genetika yang serupa untuk bertahan hidup. Anak ayam mempraktikkan ini dengan menciap-ciap saat makan.panggilan ini mengumumkan keberadaan makanan bagi ayam – ayam disekelilingnya yang mungkin masih bersaudara dan mempunyai gen yang sama. Kunci seleksi alam yang sukses bukanlah hewan yang paling tangguh, melainkan gen yang paling tangguh. Makanya, saling tolong-menolong antar saudara itu penting!
6. TIKUS MONDOK TIDAK BUTA
Gara – gara mata mereka yang kecil dan kegemaran hidup dibawah tanah, tikus mondok Afrika sering ‘dituduh’ buta. Alih – alih untuk melihat, mata mereka lebih berguna untuk mendeteksi perubahan arus udara. Tapi, temuan terakhir menunjukkan mata hewan pengerat ini bisa menangkap cahaya, meski terbatas. Tiap mata mereka menangkap cahaya, mereka jadi gelisah karena mereka mengrtikannya ada predator yang berhasil masuk ke liang mereka.
7. BAGI BERANG-BERANG, SIANG LEBIH PANJANG DI MUSIM DINGIN
Hewan pengerat yang normalnya keluar saat mentari terbenam dan pulang saat mentari terbit ini berhibernasi selama musim dingin. Berang – berang bertahan hidup dari persediaan makanan dari musim – musim sebelumnya dan simpanan lemak di ekor. Mereka menghemat energi dengan tinggal didalam gelapnya bendungan Lumpur dan kayu batuan mereka sendiri. Akibatnya, mereka kehilangan kesadaran akan waktu pada siklus tidur mereka. Jam biologis berang – berang pun bergeser hingga lamanya satu hari jadi 29 jam bagi mereka.
8. BURUNG MENGGUNAKAN LANDMARK DALAM PERJALANAN JAUH
Bisa nggak kamu bepergian jauh minus peta dan tanpa tersesat? Burung bisa. Merpati bisa terbang ribuan mil untuk kembali kesarngnya tanpa kesulitan navigasi. Sebagian besar jenis burung mempunyai ferromagnet (magnet besi) untuk mendeteksi arah berdasarkan medan magnet Bumi. Penelitian tahun lalu yang diterbitkan dalam Animal Behavior mengungkap, merpati juga memanfaatkan penanda alam seperti gunung, sungai, atau bahkan bangunan untuk menemukan jalan pulang.
9. SUSU PAUS TAK COCOK UNTUK DIET
Menyusui bayi ikan paus sungguh bukan pekerjaan enteng bagi induk mereka. Setalah dikandung selama 10-12 bulan dalam rahim, bayi ikan paus yang baru lahir panjangnya mencapai sepertiga tubuh sang ibu (pada bayi paus Biru berarti sekitar 9 m). induk paus menyemprotkan ASP (Air Susu Paus) kedalam mulut bayi dengan menggunakan otot-otot disekitar kelenjar mamari sementara si bayi menempel erat di putting susu (yes, paus punya putting susu). ASP mengandung 50% lemak, atau 10 kali lipat dari ASI, yang membantu si bayi bertumbuh dengan kecepatan menakjubkan, sekitar 90 kg per hari.
10. BUAYA MENELAN BATU UNTUK BERENANG
Lambung buaya ibarat kebun bianatang mini, karena dalam system pencernaannya bisa ditemukan berbagai hewan. Mulai dari kura – kura, ikan, burung, rusa, monyet, zebra, jerapah, banteng, singa, dan bahkan (untuk mempertahankan wilayah kekuasaan), buaya lain. Namun Reptil ini juga ternyata juga doyan menelan batu – batu besar yang diperkirakan berfungsi sebagai pemberat saat menyelam.

Sabtu, 14 November 2009

LATAR BELAKANG DAN SEJARAH PERKEMBANGAN KOPERASI

LATAR BELAKANG

Pada saat ini dengan globalisasi dan runtuhnya perekonomian sosialis di Eropa Timur serta terbukanya Afrika, maka gerakan koperasi didunia telah mncapai suatu status yang menyatu diseluruh dunia. Dimasa lalu jangkauan pertukaran pengalaman gerakan koperasi dibatasi oleh blok politik/ekonomi, sehingga orang berbicara koperasi sering dengan pengertian berbeda. Meskipun hingga tahun 1960-an konsep gerakan koperasi belum mendapat kesepakatan secara internasional, namun dengan lahirnya Revolusi ILO-127 tahun 1966 maka dasar pengembangan koperasi mulai digunakan dengan tekanan pada saat itu adalah memanfaatkan model koperasi sebagai wahana promosi kesejahteraan masyarakat, terutama kaum pekerja yang ketika itu kental dengan sebutan kaum buruh.

Pada akhir 1980-an koperasi dunia mulai gelisah dengan proses globalisasi dan liberalisasi ekonomi dimana-mana, sehingga berbagai langkah pengkajian ulang kekuatan koperasi dilakukan. Hingga tahun 1992 Kongres ICA di Tokyo melalui pidato Presiden ICA (Lars Marcus) masih melihat perlunya koperasi melihat pengalaman swasta, bahkan laporan Sven Akheberg menganjurkan agar koperasi mengikuti layaknya “private enterprise”. Sepuluh tahun kemudian Presiden ICA saat ini Robeto Barberini menyatakan koperasi harus hidup dalam suasana untuk mendapatkan perlakuan yang sama “equal treatment” sehingga apa yang didapat dikerjakan oleh perusahaan lain juga harus terbuka bagi koperasi (ICA,2002). Koperasi kuat karena menganut “established for last”.

Pada tahun 1995gerakan koperasi menyelenggarakan Kongres koperasi di Manchester Inggris dan melahirkan suatu landasan baru yang dinamakan International Cooperative Identity Statement (ICIS) yang menjadi dasar tentang pengertian prinsip dan nilai dasar koperasi untuk menjawab tantangan globalisasi. Pesan Jakarta yang terpenting adalah hubungan pemerintah dan gerakan koperasi terjadi karena kesamaan tujuan antara Negara dan gerakan koperasi, namun harus diingat program bersama tidak harus mematikan inisiatif dan kemurnian koperasi. Pesan kedua adalah kerjasama antara koperasi dan swasta (secara khusus disebut penjualan saham kepada koperasi) boleh dilakukan sepanjang tidak menimbulkan erosi pada prinsip dan nilai dasar koperasi.

* Keterkaitan Ideologi, Sistem Perekonomian dan Aliran Koperasi

Perbedaan ideology suatu bangsa akan mengakibatkan perbedaan system perekonomiannya dan tentunya aliran koperasi yang dianutpun akan berbeda. Sebaliknya, setiap system perekonomian suatu bangsa juga akan menjiwai ideology bangsanya dan aliran koperasinya pun akan menjiwai system perekonomian dan ideology bangsa tersebut.

* Aliran Koperasi

Berdasarkan peran gerakan koperasi dalam system perekonomian dan hubungannya dengan pemerintah, Paul Hubert Casselman membaginya menjadi 3 aliran, yaitu :

1. Aliran Yardstick

Banyak dijumpai pada Negara – Negara yang berideologi kapitalis. Menurut aliran ini, koperasi dapat menjadi kekuatan untuk mengimbangi, menetralisirkan, dan mengoreksi berbagai keburukan yang ditimbulkan oleh system kapitalisme.

2. Aliran Sosialis

Menurut aliran ini, koperasi dipandang sebagai alat yang paling efektif untuk mencapai kesejahteraan masyarakat, disamping itu menyatukan rekyat lebih mudah melalui organissi koperasi.

3. Aliran Persemakmuran

Menurut aliran ini, koperas berperan untuk mencapai kemakmuran masyarakat yang adil dan merata dimana koperasi memegang peranan uang utama dalam struktur perekonomian masyarakat.

Dalam harian KOMPAS yang berjudul “Kemakmuran Masyarakat Berasaskan Koperasi” E.D. Damanik membagi koperasi menjadi 4 aliran atau schools of cooperatives berdasarkan peranan dan fungsinya dalam konstelasi perekonomian Negara, yaitu :

  • Cooperative Commonwealth School
  • School of Modified Capitalism
  • The Socialist School
  • Cooperative Sector School

SEJARAH PERKEMBANGAN KOPERASI

SEJARAH LAHIRNYA KOPERASI

Koperasi modern yang berkembang lahir pertama kali di inggris, yaitu di kota Rochdale pada tahun 1844. koperasi timbul dimasa perkembangan kapitalisme sebagai akibat revolusi industri. Awalnya koperasi Rochdale adalah sebuah usaha penyediaan barang – barang konsumsi untuk kebutuhn sehari – hari.

Para Perintis Rochdale

Kedai koperasi yang diusahakan oleh Para Perintis Rochdale menjual barang – barang runcit seperti tepung, teh, dan juga lilin, tetapi cara perniagaan mereka berbeda dari kedai – kedai runcit yang lain.

Pelanggan – pelanggan kedai koperasi juga turut menjadi anggota Koperasi tersebut dan mereka juga mempunyai hak dalam perniagaan itu. Prinsip – prinsip yang diamalkan kedai tersebut adalah:

  • Keanggotaan terbuka dan sukarela
  • Kawalan demokrasi (satu anggota, satu undi)
  • Deviden diberi mengikut jumlah pembelian anggotanya
  • Peruntukkan pendidikan’
  • Kerjasama antara koperasi
  • Neutral terhadap fahaman politik dan kepercayaan agama masing – masing
  • Belian tunai saja
  • Barangan dan layanan yang baik dan berkualiti

Tidak lama kemudian, kedai – kedai koperasi mulai muncul dan para perintis Rochdale mulai mendapat perhatian antarbangsa. Walaupun ada kedai koperasi lain yang dibutuhkan lebih awal, tetapi kedai inilah yang paling berjayadan menjadi koperasi – koperasi yang lain.

Nilai dan Prinsip

Prinsip – prinsip berikut disytiharkan di Manchester, United Kingdom pada 23 September 1995 :

1) Keanggotaan sukarela dan terbuka

2) Kawalan Demokrasi oleh Anggota

3) Penglibatan Anggota dalam Kegiatan Ekonomi

4) Kebebasan dan Autonomi

5) Pendidikan, Latihan, dan Maklumat

6) Kerjasama Antara Koperasi – Koperasi

7) Prihatin Terhadap Komuniti

SEJARAH PERKEMBANGAN KOPERASI INDONESIA

Menurut Sukoco dalam bukunya “Seratus Tahun Koperasi di Indonesia”, badan hokum koperasi pertama di Indonesia adalah sebuah koperasi di Luewiliang, yang didirikan pada tanggal 16 Desember 1895.

Pada masa penjajahan diberlakukan “Culturstelsel” yang mengakibatkan penderitaan bagi rakyat, terutama para petani dan golongan bawah. Peristiwa tersebut menimbulkan gagasan dari seorang Patih Purwokerto: Raden Ngabei Ariawiriaatmadja bersma kawan – kawan untuk menolong sejawatnya para pegawai negeri pribumi dan mengatasi cengkeraman pelepas uang yaitu dengan mendirikan Bank Simpan Pinjam, semacam Bank Tabungan yang dalam istilah UU No. 14 Tahun 1967 tentang Pokok – Pokok Perbankan, diberi nama “De Poerwokertosche Hulp – en Spaarbank der Inlandsche Hoofden”. Dalam bahasa Indonesia, artinya kurang lebih sama dengan Bank Simpan Pinjam para “priyai” Purwokerto. Gerakan Patih Ariawiriaatmadja ini mendapat dukungan penuh Asisten Residen Purwokerto E. Sieburg, atasan sang Patih.

Tidak lama kemudian, E. Sierburg diganti oleh WPD de Wolf van Westerode yang baru dating dari Negara Belanda, dan ingin mewujudkan cita – citanya untuk menyediakan kredit bagi petani melalui konsep koperasi Raiffeisen. Akibat perluasan lingkup dan jangkauan “De Poerwokertosche Hulp-en Spaarbank der Inlandsche Hoofden” maka pada tahun 1896 berdirilah “De Poerwokertosche Hulp, Spaar en Landbouw Creditbank” atau Bank Simpan Pnjam dan Kredit Pertanian Purwokerto.

Sedangkan pada tahun 1908 lahir perkumpulan Budi utomo yang dalam programnya memanfaatkan sector perkoperasian untuk mensejahterakan rakyat miskin dimulai dengan koperasi industri kecil dan kerajinan.

Kemudian tahun 1915 lahir UU Koperasi yang pertama “Verordening op de Cooperative Vereeniging” dengan Koinklijk Besluit 7 April 1915 Indisch Staatsblad No. 431 yang bunyinya sama dengan UU Koperasi di Negara Belanda (tahun 1876 No. 277) yang kemudian diubah tahun 1925.

Pada tahun 1960, pemerintah mengeluarkan Peraturan Pemerintah No. 140 tentang penyaluran bahan pokok dan menugaskan koperasi sebagai pelaksananya. Kemudian pada tahun 1961, diselenggarakan Musyawarah Naional Koperasi I (Munaskop I) di Surabaya untuk melaksanakan prinsip Demokrasi Terpimpin dan Ekonomi Terpimpin.

Pada tahun 1965, pemerintah mengeluarkan UU No. 14, dimana prinsip NASAKOM diterapkan pada koperasi.

Kemudian pada tahun 1992, UU No. 12 tahun 1967 tersebut disempurnakan dan diganti menjadi UU No.25 tahun 1992 tentang Perkoperasian. Pemerintah juga mengeluarkan PP No. 9 tahun 1995 tentang Kegiatan Usaha Simpan Pinjam oleh Koperasi. Peraturan pemerintah tersebut juga sekaligus memperjelas kedudukan koperasi dalam usaha jasa keuangan, yang membedakan koperasi yang bergerak di sector moneter dan sector riil.